Selasa, 25 Maret 2014

Manusia dan Tumbuhan

tahukah kamu jika manusia memiliki kesamaan dengan tumbuhan dihalaman rumah kita?? tumbuhan yang selalu kita rawat dan kita sirami bahkan kita berikan pupuk agar mereka bisa tumbuh dengan subur dan sehat bahkan menghasilkan buah yang lebat nan manis...namun, mengapa sebagian besar manusia enggan menyadari hal itu dan belajar dari sifat tumbuhan yang peka terhadap lingkungan sekitar. lingkungan yang mampu membuatnya tumbuh tinggi, besar nan kokoh.
manusia memiliki sifat yang hampir sama dengan tumbuhan yakni mereka membutuhkan air yang membuat manusia bisa tumbuh bahkan manusia pun membutuhkan pupuk layaknya tumbuhan agar mereka mampu menghasilkan sesuatu yang membuat orang-orang sekelilingnya merasa bangga dan senang. menurut kalian, apakah yang menjadi air bagi manusia??? ya,,,ilmu atau pengetahuan adalah jawabannya. ilmu ini yang membuat manusia berfikir dan mampu membuatnya menjadi tumbuh menjadi tinggi dan besar dikalangan masyarakat, menjadikan dirinya dihormati oleh orang lain, dihargai bahkan menjadi suri tauladan bagi mereka.
sedangkan apa yang menjadi pupuk bagi mereka??? kalau tumbuhan kita sudah tahu pasti pupuk apa yang dibutuhkaan agar mereka bisa tumbuh subur yakni pupuk kandang,,ya meskipun baunya yang tidak begitu sedap namun ketika tumbuhan mampu bertahan dari ketidak sedapan akan baunya maka ia akan bisa tumbuh menjadi tanaman atau  tumbuhan yang subur, tinggi dan menghasilkan sesuattu yang luar biasa yakni buah yang lebat dan manis. begitu pun dengan manusia, mereka tidak akan menghasilkan sesuatu  yang luar biasa jika hanya di sirami dengan air tanpa dibekali dengan pupuk yang mampu membuatnya tumbuh dengan tegarnya dan mampu menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat di sekelilingnya.
ya, kita kembali kebahasan mengenai pupuk apa yang harus manusia dapatkan dan miliki untuk menunjang kehidupannya kelak. pupuk yang paling berharga dan harus didapatkan manusia adalah orang-orang sekitar yang apabila mereka berucap atau berbicara membuat hati kita terasa sakit dan sesak, kesal bahkan sampai membuat kita marah. namun, jangan sampai kita terpancing dengan sakit hati kita bahkan amarah yang kita miliki dan kita harus mampu bertahan dari mereka. karena ketika kita mampu bertahan dari cercaan, hinaan yang membuat kita sakit hati kita akan seanantiasa tumbuh jauh lebih besar dari sebelumnya dan mampu menghasilkan sesuatu yang luar biasa layaknya sebuha tanaman yang mampu bertahan dari aroma bau yang dihasilkan pupuk kandang.
semoga bermanfaat...

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger